7 CARA MENURUNKAN BERAT BADAN



Banyak orang cenderung bingung ketika menyadari bahwa berat badannya telah naik. Tidak jarang mereka menempuh cara yang tidak rasional dan malah berbahaya bagi kesehatan hanya untuk menurunkan berat badan secara cepat.Berikut adalah Cara untuk menurunkan berat badan: 

1. Baca label makanan : Setiap membeli makanan mulailah biasakan untuk menghitung jumlah kalori yang terkandung agar asupannya tidak berlebihan.

2. Snack Smart : Bila lapar diantara jam makan, Mengkonsumsi buah-buahan merupakan langkah yang baik untuk smart snacking. 

3. Makan gandum : Kandungan kalori yang rendah memungkinkan untuk mengkonsumsinya dalam jumlah yang banyak, dan serat serta karbohidrat kompleks gandum dapat membantu mempertahankan rasa kenyang lebih lama.

4. Makanlah secukupnya : Melewatkan makan pagi, siang, atau malam adalah cara terburuk untuk diet. Banyak orang beranggapan mereka dapat mengurangi banyak kalori dengan cara ini, namun yang terjadi adalah tubuh menjadi kelaparan dan akan makan jauh lebih banyak setelah jam makan.

5. Minum banyak air : Minumlah secara teratur, sebab adakalanya rasa haus disalah-artikan sebagai rasa lapar. Air yang cukup juga membuat tubuh lebih fit.

6. Mulailah berolahraga : Mulailah olahraga ringan seperti jalan cepat atau bersepeda selama 30 menit perhari sesering mungkin dalam seminggu. Jalan cepat bahkan dapat dilakukan di tempat kerjamu juga.

7. Lakukan penyesuaian : Cobalah pelan-pelan mengurangi takaran porsi makanan sampai kamu bisa bertahan tetap kenyang. Dengan demikian, tidak akan terjadi overfeeding dan tubuh akan menyesuaikan diri dengan jumlah kalori yang masuk. 

Ini adalah cara mudah untuk menurunkan berat badan.

0 Response to "7 CARA MENURUNKAN BERAT BADAN"

Popular Posts